Blower Kandang Ayam Bekas Berkualitas

Blower kandang ayam bekas banyak dipilih untuk mengatur sirkulasi udara dalam kandang. Biasanya untuk blower kandang ini banyak dipakai pada kandang tipe close house dan semi close house.
Adapun fungsi pemasangan blower pada kandang ini adalah untuk mengeluarkan hawa panas serta bau amoniak dalam kandangnya. Jadi tidak heran mengapa membeli blower kandang ayam yang bekas menjadi solusi yang menguntungkan.
Jenis Blower untuk Kandang
Seiring perkembangan teknologi, dunia peternakan ayam juga tak lepas dari adanya pemanfaatan alat-alat canggih, salah satunya blower. Apalagi bagi pemilik kandang closed house atau semi closed house, kini semakin untung dengan adanya blower ini.
Oleh sebab itu, tidak heran jika banyak peternak yang memilih untuk membeli blower bekas untuk kandang ayamnya. Namun pada dasarnya, terdapat 2 jenis blower kandang yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan. Adapun jenis blower kandangnya, yakni sebagai berikut:
1. Blowing Fan
Blowing Fan memiliki fungsi untuk meniupkan angin atau udara dari dalam kandang ayam. Namun untuk daya dorong blowing fan ini cenderung terbatas. Adapun daya dorongnya maksimal hanya sejauh 12 meter 36 inch dan berkapasitas 20/700 m3/jam. Oleh sebab itu, pada jenis blowing fan ini lebih banyak digunakan pada kandang dengan sistem close house.
2. Exhaust Fan
Exhaust Fan berfungsi untuk menyedot atau memvakum angin yang berasal dari dalam kandang. Pada dasarnya, untuk Exhaust Fan ini terbagi lagi menjadi 2 jenis, yaitu cone fan dan box fan.
Cone fan memiliki bentuk kotak dan mempunyai corong di bagian depan. Lalu di bagian penutupnya (butterfly) terdapat corong yang bisa di buka tutup. Sedangkan untuk box fan ini hanya bentuknya yang kotak dan di penutupnya (shutter) bisa mengeluarkan udara dari dalam kandang ayam.
Manfaat Memasang Blower di Kandang Ayam
Pada dasarnya, terdapat beberapa manfaat tersendiri dari adanya pemasangan blower di kandang ayam. Apalagi bagi ruangan yang tidak memiliki ventilasi, pemasangan blowernya ini dianggap sangat berguna dan menguntungkan. Adapun berbagai manfaat blower kandang ayam bekas, yakni sebagai berikut:
1. Menjaga Kualitas Udara
Memiliki kandang dengan tipe close house tentu menjadikan banyak udara yang terperangkap di dalamnya. Apalagi jika kandangnya tersebut tidak memiliki ventilasi, tentu sirkulasi udaranya akan sangat buruk.
Oleh sebab itu, pemasangan blower dianggap sebagai alternatif terbaik untuk menjaga sirkulasi dan kualitas udara bisa berjalan lebih baik.
2. Mengurangi Bau Tak Sedap
Memasang blower di kandang juga akan berguna untuk mengurangi bau tak sedap. Mengingat kandang ayam pasti akan mengeluarkan bau yang kurang sedap, maka adanya blower ini bisa meminimalisir bau-bauan tersebut.
Jadi bagi Anda yang memiliki kandang ayam di ruangan yang tertutup tanpa ventilasi, maka bisa mencoba untuk memasang blowernya ini.
3. Mengurangi Kelembaban
Pemasangan blower kandang ayam akan membantu untuk mengurangi kelembaban serta mencegah adanya pertumbuhan jamur. Jika suatu ruangan memiliki kondisi yang lembab, maka tidak menutup kemungkinan jamur serta berbagai bakteri lain akan berkembang biak disana.
Sehingga hal tersebut akan berisiko buruk bagi kesehatan ayam. Oleh sebab itu, pemasangan blowernya ini untuk mencegah kondisi kandang yang terlalu lembab serta pertumbuhan jamur di tiap sudut ruangannya.
Nah, dari berbagai informasi di atas, pastinya Anda sudah mengetahui jenis serta fungsi dari pemasangan blower pada kandang. Untuk mendapatkan blower kandang ayam bekas yang masih berkualitas tinggi, maka Anda bisa memesannya di Pelita Jaya Tehnik melalui kontak kami.